Thursday, March 12, 2015

Bagaimana Memahami Keberadaan Allah ?

Mari sempatkan sedikit waktu kita untuk memperhatikan lingkungan. Lihatlah, tumbuhan, binatang, lautan, gunung-gunung, dan manusia disekitar kita, dan semua jasad renik yang tidak kasat mata (mikro organisme : makhluk hidup yang terdiri satu atau beberapa kumpulan sel dengan ukuran mikron)

Itu semua merupakan bukti nyata adanya kebijakan Agung yang menciptakannya. Demikian pula dengan kesetimbangan, keteraturan dan penciptaan sempurna yang nampak di seluruh jagat.

Semuanya membuktikan keberadaan Pemilik pengetahuan agung, yang menciptakannya dengan sempurna. Pemiliki kebijakan dan pengetahuan agung ini adalah Allah.

Sistem-sistem sempurna yang diciptakanNya serta sifat-sifat yang mengagumkan pada setiap makhluk, hidup maupun mati, menimbulkan kesadaran akan keberadaan Allah. Kesempurnaan ini tertulis dalam Al-Qur’an.


Dia menciptakan tujuh langit yang berlapis-lapis. Tak akan ditemui sedikit cacatpun dari ciptaanNya.Perhatikan berkali-kali - apakah engkau melihat kekurangan padanya? Lalu, perhatikanlah sekali lagi.Matamu akan silau dan lelah! (Surat Al-Mulk: 3-4)

Adakah cacat pada penciptaanNya ? Coba perhatikan lagi !

No comments:

Post a Comment